JUM'AT BERKAH, Mayday 2020
Jum'at, 1 Mei 2020 memasuki pekan ke-2 Ramadhan 1441 H, bertepatan pula sebagai Mayday, hari Buruh Internasional, Yasin Banyumas bersama Polsek & Koramil Kembaran, kembali melakukan kegiatan memberikan anjangkasih santunan paket sembako & kesehatan kepada masyarakat miskin yang terdampak covid-19.
Pada kesempatan kali ini, bantuan diserahkan ke RW 1 & 2, Ds. Karangsoka Kec. Kembaran. Warga msyarakat yang terkena dampak tersebut menyambut dengan syukur dan antusias, bahkan dijumpai di lapangan ada yang bertempat di "pedeng" darurat bersama rongsok sampah, tidak layak sebagai tempat hunian manusia.
Dengan berkunjung langsung ke warga masyarakat, kami dapat mengenal langsung, empati kasih sayang pun bertambah tumbuh menyaksikan kondisi riel di lapangan.
Maka tekad kami, kegiatan ini akan terus dilakukan, sambil melakukan edukasi tentang kesehatan menghadapi covid-19.
Dan senantiasa berdoa, semoga pandemi ini segera berakhir. Aamiin.
Alhamdulillah.
Bagi Dermawan yang berkemampuan untuk turut membantu kegiatan yayasan, dapat berdonasi melalui :
Rek BRI: 0077-01-028054-53-3 an Yayasan Salam Abadi Indonesia
dan mohon konfirmasi setelah berdonasi, ke duta kami atau WA. 0821-3578-2991
Terima kasih
Keluarga bp Saeri RW 1 Ds. Karangsoka Kec. Kembaran.....
Ibu Kamen bersama Kru Yasin Banyumas....
Ibu Kamen sudah sepuh.... sembako dibawakan....
Lokasi bp Sarwin RT 3/2, yang tempatnya penuh rongsok sampah
Rumah bp Sarwin... tidak layak huni.. penuh sampah rongsok..
Edukasi perlu dilakukan guna menumbuhkan kesadaran tentang kesehatan.
Kerjasama saling terkait dengan pemerintah Ds. Karangsoka.....
Tetap sehat.... tetap semangat......
Kru Yasin Banyumas yang bertugas......... KOMPAK.....SEHAT... SEMANGAT....
May Day.... Semangat.....!
Ibu Darmina RW 2 penyerahan oleh Kapolsek Kembaran, Ibu AKP Sukiyah, SH
disaksikan ketua Yasin Banyumas, Bp Gunanto
bp Calim RW 1, penyerahan sembako oleh ketua Yasin Banyumas, bp Gunanto
Edukasi kesehatan.... disela penyerahan bantuan...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar